You need to enable javaScript to run this app.

MTsN 1 Yogyakarta Tutup Kegiatan Ramadan dengan Khotmil Qur’an

MTsN 1 Yogyakarta Tutup Kegiatan Ramadan dengan Khotmil Qur’an

 

Yogyakarta (MTsN 1 Yogyakarta) — Kegiatan ramadan di MTsN 1 Yogyakarta yang sudah dimulai sejak 15 April 2021 berakhir pada siang ini (Sabtu, 08 Mei 2021). Untuk mengakhiri kegiatan ramadan ini, madrasah melaksanakan pengajian dan khotmil Qur’an yang diikuti oleh guru dan pegawai, serta siswa bersama orang tua/ wali siswa. Di mana bagi guru dan pegawai yang terjadwal WFO mengikuti rangkaian acara secara langsung di musholla madrasah, sedangkan bagi guru dan pegawai yang terjadwal WFH, serta siswa bersama orang tua/ walinya mengikuti rangkaian acara secara online melalui channel Youtube MTsN 1 Yogyakarta/

 

Acara dimulai pukul 08.30 WIB, dengan rangkaian acara yang meliputi pembukaan, sambutan kepala madrasah, khotmil qur’an dan doa khotmil qur’an, lalu pengajian, kemudian ditutup dengan do’a. Dalam sambutannya, Muhammad Iriyadi menyampaikan bahwa acara kegiatan ramadan tahun ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Begitupula dengan acara khotmil qur’an yang dilaksanakan sebagai acara penutup kegiatan ramadan tahun ini. Di masa pandemi seperti saat ini, kegiatan seperti ini tidak dapat dilaksanakan dengan menghadirkan banyak orang bahkan waktunya hanya terbatas 1-2 jam saja. Sehingga, panitia mengemas acara sedemikian rupa agar dapat diikuti oleh seluruh warga madrasah tanpa mengurangi kekhidmatan acara tersebut.

 

Dalam kesempatan yang sama, Muhammad Iriyadi menyampaikan kegiatan tersebut juga merupakan usaha untuk memotivasi para guru, pegawai, dan siswa untuk senantiasa membaca Al Qur’an, mempelajarinya, dan siap sedia untuk mengamalkannya. “Setelah ramadan ini selesai, saya berharap kegiatan tilawah Al Qur’an ini akan senantiasa dilaksanakan setiap hari oleh guru dan pegawai MTsN 1 Yogyakarta, bahkan yang sebelumnya hanya membaca ½ juz Al Qur’an bisa meningkat menjadi 1 juz.”

.

Untuk pembacaan khotmil qur’an dan do’anya dipimpin oleh Hilman Fitry, dengan membaca surah al Ikhlas, al Falaq, an Naas yang masing-masing dibaca sebanyak tiga kali, dilanjutkan dengan membaca surah al Fatihah secara bersama-sama. Lalu peserta kegiatan meng-amin-kan pembacaan doa khotmil qur’an yang dibacakan secara serentak. Sebelumnya bapak/ ibu guru dan pegawai membaca Al Qur’an dari juz 1-30 setiap hari dimulai dari tanggal 15 April 2020 sampai 08 Mei 2021. (Tim Publikasi Matsayo)

 

 

 

Bagikan artikel ini: