You need to enable javaScript to run this app.

MTsN 1 Yogyakarta Sukses Unggah Dokumen Akreditasi

  • Selasa, 28 Februari 2023
  • Humas
  • 0 komentar
MTsN 1 Yogyakarta Sukses Unggah Dokumen Akreditasi

 

Yogyakarta (MTsN 1 Yogyakarta) – Unggah dokumen akreditasi menjadi fokus utama MTsN 1 Yogyakarta pada Sabtu (25/02/2023). Meraih nilai A dengan sistem automatisasi menjadi target tim akreditasi yang digawangi oleh HM Atho Assalami. Atho yang sekaligus Kepala TU MTsN 1 Yogyakarta memimpin langsung verifikasi dokumen sekaligus "klik submit" pada Ahad (26/02/2023). Selebihnya Atho meminta doa restu seluruh warga Matsayo agar mendapatkan kesuksesan dan hasil terbaik dari asesor. 

 

Akreditasi tahun ini terdapat empat komponen yaitu mutu lulusan yang dipegang Agung Dwi Setyawan, proses pembelajaran oleh Anik Lestari, mutu guru oleh Sri Murtiani, dan managemen madrasah oleh Ruslina Tri Astuti telah usai menyiapkan dokumen baik yang diunggah maupun non unggahan. 

Kepala Madrasah Drs. Muhammad Iriyadi menyampaikan ucapan selamat kepada tim. "Terima Kasih kepada seluruh tim dengan kerjasama dan tekad berjuang mengupayakan berbagai dokumen yang diperlukan, semua demi kemajuan madrasah kita," terangnya. 

 

Tim sudah mulai bekerja mulai tanggal 20 Februari. 

Pengumuman hasil assesmen asesor yang memutuskan madrasah akan visitasi atau automatisasi akan diumumkan oleh BAN pada tanggal 1-2 Maret 2023. (TPM)

Bagikan artikel ini: